Jalani Debut Dunia Tarik Suara, Soegimitro Rilis Single Ku Tak Akan Buatmu Menangis

Kamis, 31 Maret 2022 - 22:53 WIB
loading...
Jalani Debut Dunia Tarik...
Soegimitro rilis single Ku Tak Akan Buatmu Menangis. foto/Thomas Manggalla
A A A
JAKARTA - Pakar Digital Branding , Soegimitro yang dikenal juga sebagai Branding Consultant. Tak puas dengan berbagai keahlian sebagai Influencer, Pembicara Publik, Seniman Gambar, Arsitek, Desainer, pengusaha dan menguasai banyak keahlian ini pun mencoba mengasah kemampuan olah vokalnya menjadi penyanyi ketika menghadirkan lagu Ku Tak Akan Buatmu Menangis yang bisa dikatakan relate dengan kehidupan sehingga tak ada kendala dalam hal penjiwaan ketika menyanyikan lagu ini.

“Dalam lagu ini saya lebih menjiwai karena liriknya kurang lebih seperti kehidupan saya sendiri. Dan setelah itu saya cerita ke teman dan banyak yang support biar syuting sempat tertunda karena omicron lagi naik ya, semoga bisa diterima lagunya,” ujarnya kepada SINDOnews.com dalam jumpa pers launching single perdana Ku Tak Akan Buatmu Menangis di Oguri Artisanal Café, kawasan Pantai Indah Kapuk Kamal, Jakarta Utara, kemarin.

Bisa dikatakan, untuk bernyanyi sendiri merupakan tantangan baru, karena baru belajar latihan vokal hanya 5 kali pertemuan, dari nggak bisa bernyanyi langsung mengeluarkan single. Awalnya karena posting beberapa percobaan bernyanyi setelah belajar vokal ke dalam instagram @soegimitro. Ternyata ada beberapa pengarang lagu mengirim lagu dan bilang bahwa Soegimitro punya karakter suara unik. Berulang kali, dia pun menolak tawaran menyanyi lagu lagu itu, karena nggak ada berpikir untuk menjadi penyanyi.

Hingga suatu saat datanglah lagu "Ku Tak Akan Buatmu Menangis" setelah lagu ini didengarkan, kata katanya memang benar benar karakter pribadi seorang Soegimitro. Pengarang lagu ini Ilham Baso sedang butuh uang tambahan untuk pindah rumah, awalnya lagu ini dibeli untuk disimpan saja dengan tujuan membantu pengarang lagu tadi. 3 minggu kemudian Soegimitro mendengarkan lagi lagu ini dan terlintas ide untuk membuat sebuah karya seni yang beda di industri musik Indonesia.



Maka mulailah disusun sebuah cerita oleh Soegimitro tentang sebuah percintaan yang tulus dan rela berkorban. Sosok bodyguard yang cinta pada majikannya dan tidak pernah mengucapkan cinta, tapi selalu memperhatikan dan memberi keamanan. Yang ingin digambarkan adalah pentingnya sebuah tindakan mencintai daripada ucapan cinta.

Kemudian Soegimitro mulai menghubungi teman teman artis, influencer, pengusaha dan juga profesi lain, untuk ikut terlibat di dalam project ini, ternyata mereka pada antusias ingin terlibat. Mulai dari Ridho Illahi, Koko Jackson, Rudy Ahong, Kezia Amelia, Judo Twins, Edo Twins, Derie Arya, Selma Kezia, Praisellawokas, Ghisela Kell, Velorina Elsatya, James Gwee, Antonius Rovy, Ivonne Suwandi, dll

Sebuah musik video terpanjang sepanjang dalam sejarah musik Indonesia, 20 menit. (Edisi Full Music Video) dan banyak teman-teman artis dan influencer yang terlibat dan untuk nentuin jadwal mereka itu susah. “Sejak saya ajak Ridho Ilahi main, banyak emak emak gemoy dm saya tapi bukan mau liat saya tapi liat ridho main. Ridho bagus main peran penjahat pokoknya dan seharusnya Vicky Prasetyo dan Celine Evangelista awalnya akan ikut bermain di MV ini... tapi karena bentrok jadwal... jadinya batal ikut main,” ungkapnya.

Untuk Musik Producer, pria yang selalu mengenakan topi hitam ini pun mempercayakan pada Kezia Amelia VIOLIN untuk memproduseri dengan gaya musik melo dimana digiring dari bermain piano, violin, semakin dalam mulai masuk alat musik lain, termasuk gitar listrik untuk memberi kesan garang dan macho.

Untuk Vocal Director dipercayakan kepada Guru Vokalnya yang dipercayakan kepada Grace Elizabeth. Adapun untuk Penata Laga dipercayakan pada Rudy Ahong Raja KO MMA Indonesia. Soegimitro berlatih Jujitsu, cara jatuh dan juga cara menjatuhkan lawan dari AHONG. Selain itu juga mengambil kelas tinju di Personal Trainer supaya gerakan pukulan bisa bagus. Untuk permainan Nunchaku nya belajar dari Youtube.

Demi mendapatkan bentuk badan seperti bodyguard, Soegimitro melakukan diet ketat makan sayur, buah dan dada ayam. Untuk latihannya ring tinju di pagi hari, malam harinya ke pusat kebugaran atau gym selama 1 bulan.

Penyutradaraan dilakukan oleh Soegimitro sendiri dibantu sahabatnya Putra Syah sebagai Astrada. Produksi dilakukan oleh Perusahaan Branding Soegimitro Zem Inovasi Digital. Untuk menghemat waktu, karena waktu shooting hanya 2 hari maka dilakukan di Permata Hijau Suites.

Ternyata semakin banyak support dari teman teman dan sahabat diantaranya Jas dari Wong Hang yang dibikin hanya dalam 2 hari untuk seluruh pemain utama. “Semoga karya ini bisa dinikmati dan menginspirasi banyak orang untuk berani berkarya tanpa menunggu sempurna seperti suara saya yang masih serak serak becek belum serak serak basah,” harapnya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1300 seconds (0.1#10.140)